Kehidupan kami di Pemukiman

Pada awalnya kehidupan di pemukiman semua orang bercocok tanam, seiring berjalan waktu dan tuntutan kebutuhan juga karena faktor bakat dan kebiasaan di jawa, sebagian kami ada yg berdagang, ada juga yang kerja ke hutan bikin balokan, papan, sirap kayu ulin dll. Bapakku punya toko sembako di rumah sampai terbakar dan setelah itu tidak berjualan lagi, ibuku adalah pengrajin tempe pertama di desa kami, setiap pasaran hari minggu ibu bikin tempe dan alhamdulillah lancar, untuk membantu memenuhi kebutuhan keluarga kami dan meningkatkan taraf hidup kami lama2 bikin tempe  tiap hari dan ibuku menjajakannya dengan berjualan keliling blok kami juga blok E2 bahkan yang aku ingat ibuku masih berjualan keliling dgn jalan kaki pada saat beliau hamil besar adikku yang bungsu, maasyaa Allah semoga Allah menyayangi beliau. Bapakku termasuk pamong desa yang disegani masyarakat, pernah menjabat sebagai pjs kepala desa, pernah gagal dalam pemilihan kepala desa dan pernah juga kerja di perusahaan kodeco sebagai penjaga malam. Orang yang berhasil di desa kami diantaranya H Sibun dari ngawai, beliau berhasil melalui usaha perdagangan kebutuhan sehari hari, kayu dll, ada juga H Isman dari Banyuwangi sekarang sudah meninggal dunia, dan banyak lagi yang lainnya.

Komentar